TapCash BNI, Bisa Untuk Apa Saja? Dimana Membelinya?

TapCash BNI adalah salah satu e-money atau kartu uang elektronik pengganti uang tunai. Bisa kita gunakan untuk pembayaran di merchant yang sudah bekerja sama dengan BNI.

Kartu e-Money BNI ini juga bisa untuk pembayaran tol, parkir, transportasi seperti Bus TransJakarta maupun Kereta Commuter Line Jabodetabek.

Jadi pada prinsipnya sama saja seperti e-toll, e-money Mandiri, Flazz BCA maupun Brizzi BRI.

Yang membedakan hanya ada pada cara top up atau isi ulang serta cara mengecek saldo. Kartu TapCash BNI bisa kita dapatkan di kantor cabang BNI, merchant offline seperti Alfamart, Indomaret dan tempat lainnya.

Harga kartu BNI Tapcash biasanya bisa kita beli dengan mulai dari 25.000 rupiah tanpa saldo.

Menariknya saat ini ada juga kartu TapCash BNI Syariah. Meskipun secara fungsi atau kegunaan sama saja. Tetapi bedanya yang Syariah hanya bisa menampung saldo maksimal 1.000.000 rupiah.

Sedangkan yang biasa, bisa menampung saldo top up maksimal sampai 2.000.000. Sama seperti kartu e-toll lainnya.

Tempat Membeli atau Mendapatkan TapCash BNI

Nasabah maupun non nasabah bank BNI bisa membeli kartu e-toll BNI Tapcash pada tempat-tempat berikut ini.

  1. Membeli secara online di toko BNI Tapcash Official yang ada di Tokopedia, maupun Shopee. Untuk harga tapcash online sekitar 30.000 rupiah.
  2. Di Indomaret atau Alfamart. Namun berdasarkan pengalaman helokepo, yang banyak itu biasanya di Alfamart. Sedangkan di Indomaret jarang ada yang jual.
  3. Kantor cabang Bank BNI terdekat.
  4. Shelter TransJakarta.
  5. Mitra kerjasama TapCash (CGV, dll)

Jadi untuk pertanyaan beli dimana, sudah terjawab. Yaitu bisa sobat dapatkan secara online melalui toko resmi atau official store BNI Tapcash maupun beli secara offline di merchant.

Kalau tidak mau beli secara online maka paling mudah bisa langsung cek di Alfamart terdekat.

BNI TapCash Bisa Untuk Apa Saja?

Hampir sama dengan kartu e-money bank lain. Kartu BNI TapCash bisa untuk bayar tol, parkir, TransJakarta, maupun dipakai untuk belanja di merchant.

Berikut adalah beberapa manfaat dari kartu e-toll BNI yang perlu sobat tahu.

  1. Untuk pembayaran tol Jabotabek, maupun non Jabotabek. Seperti Tol Dalam Kota, Jakarta-Tangerang, Meruya-Ulujami, Bogor Selatan (BORR), Jakarta Outer Ring Road (JORR), Bali – Mandara, Cikarang –Palimanan, Makassar dan masih banyak lagi.
  2. TransJakarta dan Commuterline Jabodetabek, Stasiun Solo Balapan.
  3. Membayar di tempat wisata seperti, Bugis Waterpark Makasar, Snowbay Waterpark, The Jungle Waterpark & Jungle Fest, Taman Legenda Wisata Keong Mas.
  4. Indomaret, Alfamart berlogo TapCash, Lawson, Pizza Hut Sudirman Yogyakarta, Soto Bang Boim Palembang, Cho co Cafe & Resto banding, Pepper Lunch Tunjungan Plaza dll.
  5. Membayar di rumah sakit seperti RS Permata Medika Semarang.
  6. Membayar parkir di beberapa tempat seperti Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, E-Parkir Reska, Parkir Elektronik DKI Jakarta.

Jadi kartu e-money BNI ini bisa untuk pembayaran pengganti uang tunai baik untuk tol, transportasi maupun membayar di merchant yang sudah bekerja sama.

Cara menggunakan kartu BNI TapCash sama saja seperti saat pakai kartu e-money lainnya. Yaitu cukup tempelkan pada reader atau mesin EDC tempat kita belanja tanpa menggunakan PIN.

Cek Saldo, Isi Ulang dan Update Balance

Pengecekan saldo kartu TapCash BNI bisa menggunakan beberapa cara berikut ini.

  1. Cek melalui ATM BNI.
  2. Cek di HP Android menggunakan aplikasi GoJek, LinkAja, TapCash Go, app BliBli.
  3. Mesin EDC BNI.

Sedangkan untuk isi ulang atau top up saldo bisa melalui Indomaret, Alfamart, mesin ATM BNI / BNI Link, Tokopedia, BukaLapak, BNI Mobile, BliBli, GoTagihan di GoJek.

Untuk update saldo setelah top up bisa melalui ATM, mesin EDC, Tapcash Go, aplikasi Gojek melalui menu GoTagihan, maupun BliBli.

Jika ingin cek saldo, top up maupun update balance. Pastikan mesin ATM BNI atau BNI Link yang sobat gunakan memiliki reader atau stiker seperti terlihat pada gambar berikut ini.

update saldo di ATM

Dimana Top Up TapCash BNI?

Untuk isi saldo bisa di Indomaret, Alfamart. Bisa juga langung top up dari HP Android dengan NFC menggunakan aplikasi GoJEK, LinkAja, M banking BNI dan lainnya.

Rata-rata batas minimal top up adalah 10.000 sampai 20.000 rupiah dengan biaya admin sekitar 1.500 rupiah.

Tetapi jika isi ulang lewat BNI Mobile masih gratis atau tidak ada biaya tambahan. Untuk lebih jelasnya silahkan baca beberapa artikel berikut ini.

Panduan Tapcash BNI

Tanya Jawab

Apakah bisa update saldo TapCash BNI lewat m banking?

Saat ini belum ada fitur untuk mengupdate balance, hanya bisa untuk top up. Jadi jawabannya kita tidak bisa update TapCash via BNI Mobile.

Alternatifnya untuk update saldo di HP Android dengan NFC bisa menggunakan aplikasi LinkAja, BliBli maupun GoJek.

Apakah bisa untuk belanja online?

Tidak bisa, semua kartu e-money baru bisa unuk pembayaran offline, karena transaksinya harus dengan cara tap atau tempelkan kartu ke reader atau EDC.

Apakah update saldo di ATM harus pakai kartu ATM BNI?

Tidak perlu, cukup tekan tombol Accept / tombol warna hijau kemudian pilih menu BNI TapCash, setelah itu pilih Update Saldo kemudian tempelkan kartu pada reader yang ada pada mesin ATM tersebut.

Jadi baik nasabah maupun non nasabah bank BNI bisa melakukan pengecekan saldo maupun update balance di ATM. Berbeda dengan kartu Brizzi yang mana tidak ada menu untuk update saldo di ATM.

Apakah saldonya bisa ditransfer?

Tidak bisa, karena ini bukan kartu ATM.

Bagaimana jika kartu hilang, apakah saldonya akan diganti?

Jika hilang maka tidak ada penggantian saldo. Aturan ini sama dengan aturan dari bank penerbit kartu e-money lainnya. Artinya jika hilang maka siapapun bisa menggunakan dan saldonya tidak akan diganti oleh pihak bank.

Oleh karena itu simpan baik-baik supaya tidak hilang dan hanya isi saldo secukupnya jangan berlebihan.

Apa TapCash BNI Bisa Expired?

Saat ini kartu e-toll termasuk BNI Tapcash terbaru tidak ada masa berlaku sehingga tidak bisa expired.

Tetapi untuk Tapcash keluaran lama memang ada masa berlaku yaitu 5 tahun. Jika kartu Tapcash BNI kamu keluaran lama dan expired maka bisa datang ke Bank BNI terdekat.

Apa Kartu BNI Tapcash Bisa Untuk Bayar Tol?

Bisa, saat ini kartu e-toll bukan hanya keluaran Bank Mandiri tetapi sudah lama bisa menggunakan kartu e-toll keluaran BRI, BCA dan BNI.

Kesimpulan

TapCash BNI bisa dibeli melalui merchant offline maupun secara online di Shopee atau Tokopedia.

Harga kartu kosong tanpa saldo mulai dari 25.000 rupiah. Jika ingin mendapatkan kartu Tapcash BNI dengan desain atau tema khusus maka sobat bisa beli secara online.

Karena jika beli di Alfamart atau Indomaret, biasanya desain hanya itu-itu saja tidak sering berganti.

Berbeda dengan membeli secara online, tema kartu biasanya selalu ada yang baru mengikuti momen tertentu. Misalnya kemerdekaan, hari Ibu, hari besar Agama dan lainnya.

Sedangkan untuk fungsi atau kegunaan pada dasarnya sama saja dengan kartu e-money dari bank lain.